Dharmawanita FK Unsoed Serahkan Bingkisan Hari Raya Idul Fitri
- Posted by admin
- On Mei 16, 2020
- 0 Comments
Kamis, 14 Mei 2020 bertempat di depan Lobi Dekanat Gedung C Lantai 1, Dharmawanita Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) menyerahkan sejumlah bingkisan kepada karyawan FK Unsoed. Seperti tahun-tahun sebelumnya, pembagian bingkisan ini rutin diberikan kepada karyawan FK Unsoed oleh Darmawanita. Sebanyak 96 penerima bingkisan terdiri dari cleaning service, penjaga, satpam, sopir dan karyawan honorer. Meskipun kegiatan pembagian bingkisan ini rutin dilakukan setiap tahun, namun pada tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Ramadhan dan Hari Raya Idul tahun ini bersamaan dengan adanya pandemi Covid-19.
Seperti kita semua ketahui adanya wabah Covid-19 tidak hanya berdampak pada kesehatan, akan tetapi turut mempengaruhi perekonomian di seluruh dunia, tak terkecuali Indonesia. Dampak covid-19 ini dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat, termasuk karyawan FK Unsoed. Dalam sambutannya, Ibu Rahmawati Wulansari,S.Psi.,M.Si menyampaikan bahwa dalam kondisi wabah pandemi covid-19 sangat berpengaruh terhadap perekonomian masyarakat dan dampaknya terasa bagi kalangan bawah dengan penghasilan menengah kebawah untuk mencukupi kebutuhan rumah tangganya.
Selain pembagian bingkisan kepada karyawan, dana yang dihimpun dari para Dosen FK Unsoed melalui Dharmawanita ini juga disalurkan kepada para mahasiswa yang terdampak covid-19 yang masih tinggal di Purwokerto serta disalurkan ke beberapa panti asuhan di Purwokerto. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat membantu meringankan beban akibat dampak pandemi covid-19 dan dapat menyambut Hari Raya Idul Fitri 1441 H dengan bahagia. Semoga covid-19 segera berlalu dan kembali kepada kehidupan normal seperti sebelumnya.
Maju terus pantang mundur tak kenal menyerah (70Y1N)