Visitasi KIKAI di FK Unsoed, FK Unsoed Siap Mendirikan IPDSA
- Posted by admin
- On September 15, 2022
- 0 Comments
Kolegium Ilmu Kesehatan Anak Indonesia (KIKAI) melakukan visitasi ke Fakultas Kedokteran Unsoed pada hari Kamis, 8 September 2022. Visitasi tersebut dimaksudkan untuk menilai kesiapan Departemen Ilmu Kesehatan Anak (IKA) Fakultas Kedokteran Unsoed sebagai Institusi Pendidikan Dokter Spesialis Anak (IPDSA) yang mandiri.
Dr.dr. Setyo Handryastuti, Sp.A (K), Dr. Endang Windiastuti, Sp.A (K) dan Dr. dr Putri Maharani T Marsubrin, Sp.A(K) adalah TIM dari KIKAI yang melakukan visitasi ke Fakultas Kedokteran Unsoed.
Tim Visitasi diterima oleh Dekan beserta jajarannya, para direktur RS Pendidikan Utama dan RS Jajaring, Sekretaris Daerah Banyumas, Kepala Dinas Kesehatan Kab Banyumas dan Purbalingga, serta seluruh anggota Departemen Anak.
Dalam sambutannya Dekan FK Unsoed, Dr.dr.MM Rudi Prihatno, M.Kes, M.Si.Med, Sp.An-KNA menyampaikan bahwa FK Unsoed sudah sangat siap untuk mendirikan IPDSA, dengan hasil akreditasi “Unggul” FK Unsoed bersiap mendirikan 9 PPDS baru. Dalam kesempatan tersebut, Wakil Direktur Penunjang Pendidikan RSUD.Prof.Dr.Margono Soekarjo, Nurrekta Yuristrianti, DCN, M.Kes menyampaikan bahwa RSUD. Prof. Dr. Margono Soekarjo (RSMS) sangat mendukung pendirian IPDSA di FK Unsoed dan RSMS.
Dukungan untuk FK Unsoed pun datang dari pemerintah daerah setempat, Ir Wahyu Budi Saptono M.Si, Sekretaris Daerah Kabupaten Banyumas hadir dalam acara visitasi tersebut, beliau menyampaikan bahwa pemerintah daerah Banyumas sangat mendukung pendirian IPDSA di FK Unsoed dan bahkan berharap dapat berdiri dalam waktu dekat. Bukan hanya untuk pendirian IPDSA, tetapi pemerintah daerah Kab Banyumas mendukung rencana pendirian 9 PPDS baru. Sehingga para lulusannya dapat bermanfaat bagi beberapa daerah yang masih kekurangan dokter spesialis.
Dr.dr. Setyo Handryastuti, Sp.A (K) dalam paparannya menyampaikan syarat syarat yang harus dipenuhi untuk menjadi IPDSA, persiapan dan perencanaan sudah mulai dilakukan dari sekarang. Persyaratan administratif, penyusunan kurikulum, pendidikan konsultan, peningkatan status dosen harus sudah mulai disiapkan.
Untuk melihat kesiapan secara menyeluruh, tim visitasi juga melakukan peninjauan ke wahana pendidikan, yaitu departemen Ilmu Kesehatan Anak di RSUD.Prof.Dr.Margono Soekarjo, RSUD. Banyumas dan RSUD Goeteng Taroenadibrata Purbalingga.
Maju Terus Pantang Menyerah/cc