EDUKASI PENCEGAHAN DAN DETEKSI DINI PENYAKIT DIABETES MELLITUS
- Posted by admin
- On Agustus 11, 2024
- 0 Comments
Pada hari Minggu, 4 Agustus 2024, tim pengabdian masyarakat FK Unsoed mengadakan kegiatan edukasi pencegahan dan deteksi dini penyakit diabetes melitus untuk anggota PKK RT 1 RW 7 Sokaraja Tengah. Acara berlangsung dari pukul 07.00 hingga 10.00 WIB di lokasi. Tim Pengabdian kepada masyarakat diketuai oleh dr. Afifah, M.Sc.
Kegiatan diawali dengan registrasi peserta, pemeriksaan berat badan dan tekanan darah, serta pre-test untuk mengukur pengetahuan awal peserta. Acara dibuka secara resmi pada pukul 08.15 dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan sambutan dari ketua PKK, Ibu Suci Rahayu, M.Pd, dan ketua tim pengabdian, dr. Afifah, M.Sc.
Materi utama tentang diabetes melitus disampaikan oleh Dr. dr. Setiawati, M.Sc, diikuti dengan sesi diskusi. Setelah itu, peserta mengikuti post-test dan penyerahan kenang-kenangan. Puncak acara adalah pemeriksaan kesehatan meliputi tes gula darah, kolesterol, dan asam urat yang dilakukan oleh tim medis.
Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang diabetes melitus, serta memberikan layanan pemeriksaan kesehatan gratis bagi warga setempat. Diharapkan melalui edukasi ini, masyarakat dapat lebih waspada dan mampu melakukan deteksi dini terhadap penyakit diabetes melitus."