Fakultas Kedokteran UNSOED Gelar Seminar Keteladanan
- Posted by admin
- On September 17, 2018
- 0 Comments
Bertempat di Aula Serayu Rumah Sakit Margono Soekarjo Purwokerto, Rabu (12/9) berlangsung kegiatan seminar “Menjadi Dokter Humanis dan Profesional: Meneladani Prinsip dan Semangat Prof. Dr. Margono Soekarjo.” Kegiatan ini terselenggara berkat kerjasama Fakultas Kedokteran UNSOED dan Rumah Sakit Margono Soekarjo.
Diikuti oleh Mahasiswa Profesi Dokter UNSOED, seminar ini menghadirkan dua pembicara utama yaitu Pakar Nutrisi dan Kesehatan Masyarakat yang juga merupakan cucu dari Prof. Dr. Margono Soekarjo, Damayanti Soekarjo, MD., Ph.D., dan Dokter Spesialis Bedah yang merupakan mahasiswa Prof. Dr. Margono Soekarjo yaitu Prof. dr. R. Sjamsuhidajat, Sp.B-KBD.
Damayanti Soekarjo, MD., Ph.D., memaparkan sejarah Prof. Dr. Margono Soekarjo berdasarkan arsip keluarga termasuk beberapa prestasi beliau yang merupakan dokter pribumi pertama yang diakui Pemerintah Hindia Belanda. Adapun prestasi membanggakan Prof. Dr. Margono Soekarjo adalah Operasi Jantung (mitralis stenosis) Pertama di Asia Tenggara pada tahun 1956 dan Operasi Pemisahan Kembar Siam pada tahun 1957 yang merupakan operasi ketiga dunia, pertama di Indonesia dan Kedua yang berhasil di dunia. Prof. dr. R. Sjamsuhidajat, Sp.B-KBD., juga menambahkan beberapa sejarah selama beliau menjadi mahasiswa Prof. Dr. Margono Soekarjo sewaktu menempuh pendidikan di Universitas Indonesia. Dari pemaparan dua pemateri diatas, beberapa sifat Prof. Dr. Margono Soekarjo yang dapat diteladani adalah sederhana, tidak eliter tetapi tegap dan tegas; jujur pekerja keras murah membagi ilmu dan rendah hati.
Maju Terus Pantang Mundur, Tak Kenal Menyerah!(Or)