Mahasiswa FK Raih Juara I Lomba Tiktok Dentistry Lisma Cup 2020
- Posted by admin
- On November 6, 2020
- 0 Comments
Acara Lisma Cup 2020 merupakan salah satu ajang yang dimanfaatkan untuk menyebarkan kesadaran terhadap protokol kesahatan di era new normal yang diadakan oleh UKM LISMA FKG Universitas Jember. Pada tahun ini Lisma Cup mengangkat tema : “ Metamorphosis : Let’s Start the Changes of New Normal Era ”. Tujuan dari acara ini yaitu untuk menyalurkan bakat dan minat dalam bidang tari dengan tujuan untuk meningkatkan kepekaan dalam berkarya. Adapun yang berkontribusi dalam kegiatan ini yaitu anggota UKM LISMA selaku panitia serta para dokter FKG Universitas Jember selaku juri dari perlombaan yang diselenggarakan. Sasaran dari lomba Lisma Cup 2020 ini adalah masyarakat umum terutama mahasiswa fakultas Kedokteran Gigi.
Dalam kesempatan kali Hanifah Tantri Nastiti yang menjadi perwakilan dari Jurusan Kedokteran Gigi Fakultas Kedokteran Universitas Jenderal Soedirman meraih juara I dalam kompetisi Tiktok Dentistry yang merupakan salah satu kompetisi yang dilombakan. Tantri menjelaskan bahwa video tiktok yang dikreasikan oleh Tantri sendiri secara singkat menceritakan ada seorang anak yang sudah dewasa dan sekarang sudah menjadi dokter gigi, "Ia memiliki teman yang menyukai makanan-makanan manis semenjak masa pandemi ini yang menyebabkan giginya menjadi sakit dan bolong. Dari sana lah ia menyuruh temannya untuk rajin menggosok gigi dan memberikan edukasi bagaimana cara menyikat gigi yang baik dan benar yang dituangkan dalam video tiktok." Ungkapnya.
Video tiktok yang dikreasikan Tantri ini sangat menarik dan sangat sesuai dengan tujuan dari Lisma Cup 2020 ini yaitu untuk meningkatkan kesadaran terhadap protokol kesahatan di era new normal semasa pandemi ini dengan cara menyebar luaskan info cara menggosok gigi yang benar, cuci tangan yang benar, dan etika bersin yang baik melalui ajang Lisma Cup 2020 ini.
Selamat kepada Hanifah Tantri Nastiti, semoga prestasi ini selalu membanggakan dan mengharumkan nama Jurusan Kedokteran Gigi Fakultas Kedokteran Universitas Jenderal Soedirman.
Maju Terus Pantang Mundur, Tak Kenal Menyerah!